0 0
Read Time:1 Minute, 6 Second


Jakarta: Relawan buruh siap memenangkan pasangan Joko Widodo-Ma’ruf Amin di Pilpres 2019. Mereka bakal bergerilya di kawasan industri.

“Jokowi akan merebut suara buruh di kantong-kantong industri di Jawa Barat, Banten, dan seluruh Indonesia,” kata Presiden Konfederasi Serikat Pekerja Seluruh Indonesia (KSPSI) Andi Gani Nena Wea dalam keterangan tertulisnya, Minggu, 11 November 2018.

Menurut dia, pihaknya dan Konfederasi Serikat Buruh Sejahtera Indonesia (KSBSI) tergabung dalam Relawan Pemenangan Jokowi. Mereka sudah mendukung Jokowi sejak Pilgub DKI 2012, Pilpres 2014, dan terus berjuang sampai di Pilpres 2019.

Hari ini, Relawan Buruh Sahabat Jokowi mengadakan rapat koordinasi (rakor) dengan jajaran di Jawa Barat dan Banten. Acara dihadiri langsung Ketua TKN Ketua Tim Kampanye Nasional Koalisi Indonesia Kerja (TKN KIK) Erick Thohir.

Andi Gani selaku ketua umum Relawan Buruh Sahabat Jokowi menjelaskan pihaknya juga bakal mendeklarasikan dukung terhadap Jokowi di luar negeri. Deklarasi dilakukan di Hongkong, Macau, dan Taiwan.

Erick Tohir meminta Relawan Buruh Sahabat Jokowi untuk mengampanyekan kinerja positif pemerintahan Jokowi. Prestasi Jokowi dalam bidang infrastruktur, kesehatan, dan pendidikan perlu gencar disuarakan.

Rakor Relawan Buruh Sahabat Jokowi di hadiri pimpinan buruh dari Bandung, Cimahi, Subang, Purwakarta, Karawang, Bekasi, Jakarta, dan Banten. Pada Februari 2019, mereka bakal menggelar apel akbar di Banten dan di Bandung pada Maret.

“Apel dihadiri 50 ribu massa buruh dan dihadiri Presiden Jokowi juga Ketua TKN Erick Tohir,” ungkap Andi.

Happy
Happy
0 %
Sad
Sad
0 %
Excited
Excited
0 %
Sleepy
Sleepy
0 %
Angry
Angry
0 %
Surprise
Surprise
0 %

By kspsi

Average Rating

5 Star
0%
4 Star
0%
3 Star
0%
2 Star
0%
1 Star
0%

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *