Jakarta, CNBC Indonesia – Tingkat pengangguran terbuka pada Februari 2019 mencapai 5,01%. Angka ini turun ketimbang Februari 2018 yang masih berada di 5,13%.
Namun, baik dari tingkat partisipasi sampai upah, terjadi kesenjangan yang masih tinggi antara laki-laki dan perempuan.
Badan Pusat Statistik (BPS) melaporkan pada Februari 2019 tingkat partisipasi angkatan kerja untuk laki-laki mencapai 83,18%. Sedangkan untuk perempuan hanya 55,50%.
Adapun tingkat pengangguran terbuka di perkotaan lebih tinggi dibandingkan pedesaan. Tingkat pengangguran terbuka di perkotaan mencapai 6,30% sedangkan untuk di desa 3,45%.
BPS juga mencatat rata-rata upah buruh pada Februari 2019 sebesar Rp 2,79 juta rupiah per bulan.
Rata-rata upah buruh laki-laki sebesar Rp 3,05 juta sedangkan perempuan sebesar Rp 2,33 juta.
“Rata-rata upah tertinggi di kategori pertambangan dan penggalian yaitu sebesar 5,08 juta rupiah,” jelasnya.
Rata-rata upah terendah di kategori Jasa Lainnya yaitu sebesar Rp 1,68 juta rupiah. Dan terdapat 7 kategori dengan rata-rata upah buruh per bulan di bawah rata-rata upah buruh nasional